Pages

Thursday, February 9, 2012

Methadon

Methadon adalah pereda nyeri narkotik yang mirip dengan morfin. Obat ini biasanya digunakan sebagai pereda nyeri dan menjadi bagian dalam detoksifikasi kecanduan obat dan program perawatan.

Methadon juga dikenal sebagai Symoron, Dolophine, Amidone, Methadose, Physeptone, Heptadon, fito dan nama lainnya.

Mengonsumsi methadon tanpa menggunakan resep atau secara tidak benar bisa meningkatkan risiko efek samping yang serius bahkan hingga kematian. Karena itu penggunaan obat ini biasanya membutuhkan pengawasan dokter.

Seperti obat narkotik lainnya, methadon bisa memperlambat pernapasan, bahkan setelah efek penghilang rasa sakitnya sudah hilang. Kematian bisa terjadi jika napas seseorang menjadi terlalu lemah.

No comments:

Post a Comment